Selamat datang di ALDIPEDIA

Blog yang berisi segala macam informasi.

Saturday 21 December 2013

Lirik Lagu Seperti Bintang - Ungu (Ost. Bima Satria Garuda)


Sudah aku temukan
Arti nafas ini untuk siapa
Telah aku dapatkan
Alasan ku kekal di Surga

Jiwa ku menentukan
Hati memilih untuk bicara
Tentang cahaya yang nyata
Kebajikan merubah dunia

Seperti bintang
Takdirnya bersinar terang
Menjadi harapan
Tak padam di telan masa

Tak pernah hilang
Untuk jiwa yang abadi
Meyakini nurani
JUST PULL THE SUN INTO YOUR HEART


Friday 13 December 2013

10 Anime/Manga Terbaik Sepanjang Masa

Assalamu'alaikum Wr. Wb.

Pada Artikel ini , saya akan membahas tentang 10 Anime/Manga Terbaik Sepanjang Masa.


Anime adalah animasi khas Jepang, yang biasanya dicirikan melalui gambar-gambar berwarna-warni yang menampilkan tokoh-tokoh dalam berbagai macam lokasi dan cerita, yang ditujukan pada beragam jenis penonton. Anime dipengaruhi gaya gambar Manga, komik khas Jepang. Tanpa berlama-lama ini dia 10 Anime/Manga Terbaik Sepanjang Masa:

10. Slam Dunk

Slam Dunk (Jump Comics).jpg 

Slam Dunk menceritakan tentang Hanamichi Sakuragi adalah seorang berandalan yang telah 50 kali ditolak perempuan yang diminta untuk menjadi pacarnya. Ia kemudian bertemu Akagi Haruko, gadis idamannya yang mengajurkan Sakuragi untuk mencoba bergabung dengan tim Basket SMA Shōhoku. Meskipun agak enggan karena tak mempunyai pengalaman bermain Basket, Sakuragi memutuskan untuk bergabung agar dapat membuat Haruko terkesan dan membuktikan dirinya pantas untuk menjadi pacar Haruko. Setelah bergabung, Sakuragi dan teman-temannya ikut dalam perlombaan Basket antar SMU. Untuk mencapai harapan mereka untuk menjadi Juara Nasional, mereka berlatih dengan giat, mereka berjuang dengan sekuat tenaga dan akhirnya team Shōhoku mendapatkan juara. Berkat Anime/Manga inilah, anak-anak remaja di Jepang menjadi tertarik bermain Basket.

9. Astro Boy


Awalnya, saya ingin menempatkan Akira di posisi ini, karena banyak yang bilang seri itu adalah Anime/Manga kelas dunia. Tapi karena saya tidak tau banyak tentang seri itu, maka saya pilih Astro Boy.
Astro Boy sendiri menceritakan robot berbentuk manusia kecil bernama Astro yang memiliki sifat rendah hati dan suka menolong walau banyak yang membencinya karena keberadaan robot. Doctor Tenma sengaja membuat Astro Boy mirip anaknya untuk mengenang kembali anaknya bernama Tobio yang telah meninggal dunia karena kecelakaan mobil. Kebanyakan musuh Astro adalah robot-robot yang tak senang pada manusia, robot yang marah, dan serangan alien. Pada intinya, cerita dalam Astro Boy menekankan kepada masalah moral, tanggang jawab, kepahlawanan, dan juga tentang kehilangan. Anime/Manga inilah yang terbaik dimasanya.

8. Mobile Suit Gundam



Serial ini mengetengahkan peperangan antara Zeon dan EFSF, yang memanjang selama setahun, pada tahun fiksional 0079 Universal Century, sehingga tragedi tersebut dikenal juga dengan sebutan One Year War. Penyebab peperangan di antara keduanya adalah karena Zeon mendeklarasikan diri sebagai negara yang merdeka, dan kemudian mencoba untuk melakukan perang kemerdekaan. Konflik ini memengaruhi hampir setiap bagian yang dihuni di Bumi, dan koloni luar angkasa di beberapa Langrange Point dan juga Bulan. Zeon waktu pertama kali melakukan perang untuk kemerdekaan telah membuat sebuah senjata yang berbentuk Humanoid, yang mereka sebut sebagai Mobile Suit. Beberapa pasukan Zeon dikirimkan untuk menyelidiki apa yang dikerjakan oleh EFSF pada sebuah markas di koloni luar angkasa yang disebut sebagai Side 7. Akan tetapi seorang di antaranya melanggar perintah dan menyerang koloni tersebut, dan menyebabkan senjata yang sedang dikembangkan oleh EFSF, yang disebut sebagai Gundam, terlihat oleh para warga di sana. Akhirnya, setelah kehancuran Side 7, para warga tersebut menjadi pengungsi, dan bergabung menjadi satu kelompok dengan dibantu oleh para pasukan Earth Federation, dan mencoba mengubah keadaan perang, di atas sebuah kapal induk yang disebut dengan White Base, dan beberapa Mobile Suit EFSF yang terdapat di dalamnya yaitu RX-78-2 Gundam. Anime/Manga ini adalah seri bergenre Mecha paling populer.

7. Captain Tsubasa


CaptainTsubasa vol01 Cover.jpg 

Salah satu favorit saya :D hehe
Captain Tsubasa menceritakan tentang seorang anak SD yang baru saja pindah dari kota lain ke Nankatsu. Dia ingin bermain sepakbola dan menjadi pemain terbaik. Ketika masuk ke sekolah barunya, dia langsung masuk ke klub sepakbola di sekolah itu. Petualangan Ozora Tsubasa pun dimulai dengan menghadapi musuh-musuh yang hebat untuk menjadi Pemain Sepakbola Proffesional dan membawa Jepang menjadi Juara Dunia. Berkat Anime/Manga inilah, anak-anak remaja di Jepang menjadi tertarik untuk bermain Sepakbola.

6. Neon Genesis Evangelion


Neon Genesis Evangelion bercerita pada tahun 2015, di mana saat itu Bumi telah mengalami perubahan drastis semenjak bencana yang dinamakan "SECOND IMPACT". Dikatakan bencana itu terjadi karena sebuah meteor menghantam Bumi dan mengakibatkan naiknya lautan di seluruh Dunia. Secara tak langsung dalam kejadian ini juga mengakibatkan kemusnahan beberapa negara kepulauan. Akibat kejadian tersebut, iklim dunia mengalami perubahan drastis. Namun di balik semua itu, sebenarnya bencana terjadi setelah eksperimen pada satu makhluk cahaya raksasa yang kemudian dikenal sebagai Angel pertama, Adam. Seorang remaja belia bernama Shinji Ikari datang ke kota Tokyo untuk memenuhi permintaan ayahnya. Harapan remaja ini kandas saat dia mengetahui tujuan dirinya dipanggil hanya untuk mengendalikan EVA, makhluk bio mekanis yang merupakan satu-satunya senjata untuk melawan Angel. Awalnya Shinji menolak, selain karena ia belum pernah mengendalikan EVA, ia juga datang bukan hanya untuk dimanfaatkan ayahnya. Namun hatinya luluh saat melihat Rei Ayanami yang tetap berusaha menjadi pilot meski mengalami luka parah. Demi melindungi yang lain sekaligus menunjukkan eksistensi dirinya, Shinji menaiki sang makhluk, EVA-01 yang ternyata dengan cepat dia kuasai. Petualangannya pun dimulai.

5. Pokemon

Wikipokespe.jpg

Pokemon menceritakan tentang seorang Pemuda bernama Satoshi, yang berambisi untuk menjadi Pokemon Master bersama Pokemon andalannya, Pikachu. Dia berpetualang bersama Takeshi, yang berambisi untuk menjadi peternak Pokemon kelas dunia, dan Kasumi yang berkeinginan untuk menjadi pelatih Pokemon jenis air terbaik di dunia. Dalam Pokémon Advanced Generation, posisi Kasumi digantikan Haruka, yang juga membawa adiknya Masato untuk bertualang bersama Satoshi & Takeshi, dan berkelana di region Hoenn. Sementara dalam versi Diamond & Pearl, posisi Haruka & Masato digantikan oleh Dawn. Musuh yang kadang menguntit adalah Team Rocket yang berisikan Musashi, Kojiro, dan Nyasu. Petualangan mereka untuk mencapai impian mereka pun akhirnya dimulai.

4. Naruto

NarutoCoverTankobon1.jpg 

Favorit saya juga :D
Naruto menceritakan tentang seorang remaja bernama Naruto Uzumaki yang sering membuat onar di desa Konoha. Naruto melakukan hal itu karena menginginkan perhatian dari penduduk desa yang menjauhinya karena Monster di tubuhnya. Naruto terus berusaha keras untuk mencapai impiannya untuk jadi Hokage. Seri ini mencapai puncak popularitasnya pada seri yang kedua, yaitu Naruto Shippuden. Pada saat itu Naruto sudah dewasa dan berusaha mendamaikan dunia. Sifat Naruto yang pantang menyerah dan Alur Cerita yang penuh Misteri, membuat Naruto banyak digemari berbagai kalangan.

3. Doraemon

Doraemon volume 1 cover.jpg

Doraemon menceritakan tentang kehidupan seorang anak pemalas kelas 5 sekolah dasar yang bernama Nobi Nobita yang didatangi oleh sebuah robot kucing bernama Doraemon yang datang dari abad ke-22. Dia dikirim untuk menolong Nobita agar keturunan Nobita dapat menikmati kesuksesannya daripada harus menderita dari utang finansial yang akan terjadi pada masa depan yang disebabkan karena kebodohan Nobita sendiri. Seri ini memang mempunyai daya tarik tersendiri untuk anak-anak.

2. One Piece

One Piece, Volume 61 Cover (Japanese).jpg 

One Piece mengisahkan tentang sekelompok bajak laut yang dipimpin oleh Monkey D. Luffy yang pergi mencari harta karun legendaris bernama One Piece. Luffy menjadi manusia karet yang memiliki kekuatan memanjangkan tubuhnya setelah secara tak sengaja memakan buah Gomu Gomu, salah satu dari buah iblis. Selama perjalanan, Luffy banyak bertemu dengan teman baru dan musuh yang beragam. Petualangan Luffy untuk menjadi Raja Bajak Laut yang tidak mudah serta Anime/Manga yang bertemakan Bajak Laut sangat jarang ada, membuat One Piece banyak digemari setiap orang.

1. Dragon Ball


Favorit saya yang terakhir :) berada di posisi puncak.
Dragon Ball mengisahkan tentang seorang bocah bernama Son Goku yang hidup di tengah gunung bersama kakeknya, Gohan. Dia lalu bertemu dengan Bulma, seorang gadis muda jenius, yang berusaha mengumpulkan 7 bola ajaib yang katanya bisa mengabulkan semua keinginan. Bola-bola tersebut dinamakan Dragon Ball. Kemudian, Goku berusaha melawan musuh-musuh dengan kekuatan beragam demi menyelamatkan Alam Semesta. Seri ini mencapai puncak popularitas pada seri yang kedua, yaitu Dragon Ball Z. Dan saat itu Goku sudah dewasa dan sudah punya istri dan anak. Dan berlanjut hingga serial terbaru Dragon Ball SUPER dimana Goku cs melawan petarung kuat di alam semesta lain.

Itu dia 10 Anime/Manga Terbaik Sepanjang Masa.

Sekian, Terima Kasih.

Wassalamu'alaikum Wr. Wb.

Tuesday 10 December 2013

Arti Kata LAZUARDI

Assalamu'alaikum Wr. Wb.

Artikel selanjutnya , saya akan membahas tentang arti Lazuardi


Beberapa orang mengira kalau Lazuardi adalah nama marga, padahal bukan. Lazuardi adalah sebuah nama seperti nama lainnya, namun memang biasanya tidak menjadi nama panggilan. Umumnya Lazuardi dijadikan nama pelengkap di tengah atau akhir bagi laki-laki. Lantas apa sebenarnya arti nama Lazuardi?

Menurut Orangtua saya, Lazuardi  itu artinya Langit Biru.

Baca juga






Selain itu, ada beberapa referensi lain tentang arti nama Lazuardi:

Menurut diskusi di Group Facebook “Namaku Lazuardi”:
  • Lazuardi dapat berarti langit biru (by Dhimas Lazuardi & M Afwan Lazuardi)
  • Lazuardi dapat berarti warna jingga di langit saat terbenam (by Ayu Lazuardi)
  • Lazuardi dapat berarti cakrawala (by Sulistyo Lazuardi & Martin Lazuardi)
Menurut diskusi di (http://sahputra08.multiply.com/journal/item/39/Arti_K4ta), Lazuardi berarti langit biru yang cerah. Ada juga yang bilang bahwa Lazuardi itu Langit di senja yang cerah. Tapi tetap titik tekannya ada pada kata langit.

Menurut salah satu guru sekolah saya dulu, Lazuardi berasal dari bahasa Persia. Dan Orang Persia membawa nama itu ke Arab. Menurut salah satu situs tentang artinama di (http://artinama.organisasi.org/indonesia/lazuardi), Lazuardi adalah nama untuk anak Laki-Laki di mana nama tersebut berasal dari Indonesia dengan pengertian, definisi atau arti nama biru muda seperti warna langit.
Baca juga
INFORMASI LEBIH RINCI (DETAIL) :
  • Nama : Lazuardi
  • Asal-Muasal : Indonesia
  • Jenis Kelamin : Laki-Laki
  • Arti Nama/Bahasa : biru muda seperti warna langit
  • Huruf Awal : L
  • Jumlah Huruf : 8
  • Nama Populer : Belum Tersedia
  • Contoh Kombinasi Nama : Belum Tersedia
  • Keterangan -
Jadi yang ini sedikit berbeda dengan definisi yang selama ini saya dapatkan. Kalau di situs ini, Lazuardi menunjukkan warna, bukan langit. Selain itu dia bilang nama ini berasal asli dari Indonesia.

Kalau menurut Google Translate mode “Bahasa Indonesia ke English”, kita mendapat dua hal :

  1. Lazuardi berasal dari Bahasa Indonesia
  2. Lazuardi = Blue
  3. Blue = Biru
  4. Jadi , Lazuardi = Biru
Hal ini menguatkan pendapat poin sebelumnya.

Menurut kamus besar bahasa Indonesia :

lazuardi / la.zu.ar.di
(1) batu permata berwarna biru kemerah-merahan;
(2) warna biru muda (seperti warna langit)

Kali ini mendapat arti kata baru, yaitu batu permata berwarna biru kemerah-merahan. What? Kalo dipikir-pikir aneh juga, ini batu permata kenapa tidak konsisten? Yang bener biru atau merah? Tidak pernah saya melihat sesuatu yang berwarna “biru kemerahan”, untuk yang ini coba saja cari di Google.
Baca juga
Lainnya :
  • Ternyata ada juga perempuan bernama Lazuardi (Stella Lazuardi, Ayu Lazuardi, etc. )
  • Ternyata ada yang menggunakan nama Lazuardi sebagai nama utama, bukan nama pelengkap seperti yang disebut di awal.
  • Dulu saat nge-search nama Lazuardi di Facebook, bisa didapatkan lebih dari 500 orang
  • Lazuardi sering dijadikan judul puisi.
  • Kadang ada yang percaya kalau Lazuardi itu artinya Tampan. (Sesuai Karakteristik saya) :P
Hanya ini yang bisa saya sampaikan. :D

Sekian, Terima Kasih.

Wassalamu'alaikum Wr. Wb.

Sunday 8 December 2013

10 Pemain Sepakbola Terbaik Sepanjang Masa

Assalamu'alaikum Wr. Wb.

Pada artikel saya yg pertama ini , saya akan menyajikan Daftar 10 Pemain Sepakbola Terbaik Sepanjang Masa.

Sepakbola sebagai Olahraga paling populer di Dunia telah melahirkan Legenda bagi tim dan negaranya. FIFA sebagai induk Sepakbola Dunia telah lama merilis 10 Pemain Sepakbola Terbaik Sepanjang Masa. 


Adapun Kriterianya berdasarkan :
- Jumlah Trofi yang dipersembahkan untuk Tim yang dibela
- Jumlah Trofi Pemain terbaik dunia FIFA yang pernah diperoleh
- Jumlah Trofi Pemain terbaik benua versi Federasi benua
- Jumlah Gol yang dicetak (Untuk Penyerang dan Gelandang)
- Jumlah Clean Sheet (Untuk Kiper)
- Jumlah Caps Tim Nasional


Tanpa berlama-lama , ini dia 10 Pesepakbola Terbaik Sepanjang versi FIFA :

10. Oliver Kahn (Jerman)


Oliver Kahn adalah satu kiper legendaris asal Jerman. Kahn adalah satu-satunya Penjaga gawang yang pernah menjadi nominasi FIFA Ballon d'Or pada tahun 2002 menyusul penampilannya yang gemilang di FIFA World Cup 2002. Menjadi pemain legendaris Bayern Munchen dari tahun 1994 hingga 2008. Ia berjuluk King Kahn karena gaya bermainnya. Skill Reflect-nya memang tidak sebaik Peter Schemichel atau Gianluigi Buffon, namun Kahn memiliki Defend Leader yang sangat baik untuk memimpin sektor pertahanannya, dan itu adalah alasan mengapa ia menjadi Kapten tim nasional Jerman.

9.  Romario (Brazil)
 
Romario

Dikenal sebagai predator tajam darii Brazil, banyak yang percaya bahwa Striker bertubuh mungil ini telah menjadi satu dari sedikit pemain yang bisa mencetak gol dengan jumlah melewati angka mistis 1000. Tentu saja angka ini juga masih diperdebatkan secara luas. Benar atau tidak rekor itu, Romario sudah membuktikan kemampuannya dalam menaklukkan kiper lawan. Salah satu buktinya adalah pengakuan dunia yang memilihnya menjadi FIFA Ballon d'Or tahun 1994.

8. Lev Yashin (Russia)

Yashin adalah satu-satunya kiper yang pernah memenangkan penghargaan Ballon d'Or. Sepanjang kariernya, ia hanya membela satu klub yaitu Dynamo Moscow. Penjaga gawang yang dijuluki The Black Spider ini disebut telah menggagalkan lebih dari 150 Penalty sepanjang kariernya. Selain itu, ia juga mengemas lebih dari 270 Clean Sheet. Ia bermain di tiga FIFA World Cup, memenangkan medali emas Olympic 1956 dan menjadi juara Euro 1960 bersama Uni Soviet. Tak salah bila dia dinobatkan sebagai Kiper Terbaik Sepanjang Masa.

7. Ronaldo (Brazil)
 
Ronaldo

Dianggap sebagai salah satu penyerang paling komplet, Ronaldo Luis Nazario de Lima punya rekor gol yang memukau. Memang benar bahwa karier Ronaldo sering diganggu cedera dan kelebihan berat badan, namun Ronaldo adalah tipe penyerang alami yang punya insting membunuh tinggi. Salah satu buktinya adalah rekor 15 gol yang dicetaknya sepanjang keikutsertaannya di FIFA World Cup. Namun, rekor itu mungkin akan segera disalip oleh Miroslav Klose (Jerman).







6. Zinedine Zidane (Perancis)

 

Zidane adalah pemain yang sangat komplet. Ia banyak disebut sebagai pemain terbaik di generasinya dan sudah memenangkan semua gelar yang bisa ia raih. Ia menjadi juara liga domestik bersama Juventus dan Real Madrid. Selain itu, ia juga mencetak gol kemenangan indah dalam Final UEFA Champions League melawan Bayer Leverkusen. Di kancah Internasional, Zidane memenangkan FIFA World Cup 1998 dan Euro 2000. Sayangnya, karier gemilang Zidane diakhiri dengan buruk setelah terpancing provokasi Marco Materazzi di Final FIFA World Cup 2006.

5. Franz Beckenbauer (Jerman)


Der Kaiser sering dianggap sebagai pemain terbaik Jerman sepanjang masa. Ia adalah orang pertama yang menjadi juara FIFA World Cup sebagai pemain dan sebagai pelatih. Beckenbauer dinilai merevolusi peran seorang Sweeper. Ia tidak hanya diam dibelakang menunggu diserang, tetapi juga sering maju membantu penyerangan. Rekornya di klub juga sangat impresif. Bersama Bayern Munich, ia mengemas empat gelar Bundesliga dan tiga gelar European Cup.

4. Alfredo di Stefano (Spanyol/Kolombia/Argentina)



Puncak karier Di Stefano adalah pada dekade 50-an bersama Real Madrid. Ia mencetak 307 gol untuk Los Blancos dan memenangkan lima gelar European Cup secara beruntun. Kebanyakan orang menganggap posisi Di Stefano sebagai Forward, tetapi tak ada yang membantah bahwa legenda Madrid ini memiliki skill yang komplet. Ia sendiri yang menolak untuk disebut sebagai penyerang saja : "Kami semua adalah pemain sepakbola. Karenanya, kami harus bisa bermain bagus di semua posisi; 11 posisi di lapangan," ujar Di Stefano.

3. Johan Cruyff (Belanda)

Gelandang

Cruyff meraih penghargaan Ballon d'Or tiga kali, pada 1971, 1973 dan 1974. Cruyff dianggap sebagai figur sentral dalam inovasi untuk menghadirkan Total Football. Cruyff memenangkan banyak gelar bersama Ajax Amsterdam dan FC Barcelona. Sayangnya, di level timnas, ia gagal membawa Belanda menjadi juara kompetisi kelas atas. Warisan Cruyff yang masih terlihat adalah gaya permainan Tiki-Taka di Barcelona. Tentu saja, Cruyff Turn yang legendaris juga masih dipakai oleh banyak pesepakbola.

2. Diego Maradona (Argentina)

 

El Diego memiliki teknik yang luar biasa bagus pada masanya. Ia juga sangat cepat. Fisik yang kecil untuk ukuran Eropa diimbanginya dengan skill olah bola yang mumpuni, sangat sulit menghentikan Maradona jika ia sudah menggiring bola. Ia mencetak dua gol luar biasa ke gawang Inggris pada FIFA World Cup 1986. Goal of the Century yang mengobrak-abrik barisan pertahanan Inggris serta gol Hand of God yang legendaris. Lalu ia berperan sangat besar dalam membawa Argentina menjadi juara. Pun demikian, Maradona adalah figur yang kontroversial. Beberapa kali ia terbukti menggunakan obat-obatan terlarang. Ia sempat dihukum 15 bulan ketika membela Napoli dan dicekal di FIFA World Cup 1994.

1. Pele (Brazil)

 
Pele

Jika sepakbola hanya dihitung berdasarkan kehebatan di level internasional, maka Pele adalah benar-benar Dewa sepakbola. Ia adalah bagian timnas Brasil yang meraih tiga gelar FIFA World Cup. Pele mengklaim bahwa ia telah mencetak lebih dari 1000 gol sepanjang kariernya. Bersama Santos saja, Pele sudah mencetak 609 gol di ajang liga domestik. Pengakuan dari pemain lain juga sudah banyak didapat Pele. Sir Bobby Charlton menyebut sepakbola memang diciptakan untuk Pele. Sementara itu, Johan Cruyff mengklaim bahwa Pele adalah satu-satunya pemain yang bisa melampaui batasan logika.

Itu dia 10 Pemain Sepakbola Terbaik Sepanjang Masa versi FIFA.

Sekian, Terima Kasih.

Wassalamu'alaikum Wr. Wb.
http://www.resepkuekeringku.com/2014/11/resep-donat-empuk-ala-dunkin-donut.html http://www.resepkuekeringku.com/2015/03/resep-kue-cubit-coklat-enak-dan-sederhana.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/10/resep-donat-kentang-empuk-lembut-dan-enak.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/07/resep-es-krim-goreng-coklat-kriuk-mudah-dan-sederhana-dengan-saus-strawberry.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/06/resep-kue-es-krim-goreng-enak-dan-mudah.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/09/resep-bolu-karamel-panggang-sarang-semut-lembut.html